ANALISIS BAHASA POLITIK DALAM FILM DOKUMENTER SEXY KILLERS

Sri Wahyuni (2023), ANALISIS BAHASA POLITIK DALAM FILM DOKUMENTER SEXY KILLERS. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini mendeskripsikan bahasa politik dalam film dokumenter sexy killers. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menganalisis bahasa politik yang bersifat kualitatif deskriptif. Data penelitian diperoleh dari dokumen film sexy killers dengan cara memutar kembali film tersebut beberapa kali. Data sekunder yaitu telaah pustaka sebagai data pendukung data primer yang diperoleh dari literatur, dokumen, buku-buku, serta yang memiliki relevansi terhadap penelitian. Metode pengumpulan data dengan cara menganalisis dokumen film, observasi, studi kepustakaan dan internet searching, memutar kembali film dokumenter,  mengidentifikasi bahasa politik dalam film tersebut, menyusun unsur permasalahan, menganalisis bahasa politik yang sesuai dengan teori. Teknik analisis data menggunakan metode analisis wacana kritis Norman Fairclough. Adapun hasil penelitian film seksi killers telah berhasil mengungkapkan fakta yang sebenarnya terjadi di lapangan. Hasil analisis wacana kritis Norman Fairclough dari segi dimensi, praktik wacana serta sosial budaya sangat jelas ditunjukkan pada 17 adegan film. Dalam hal ini teks disusun dengan menunjukkan situasi sebelum dan sesudah ada tambang dan PLTU batubara. Lalu menampilkan kata yang menunjukkan penekanan serta kritikan masyarakat terhadap perusahaan dan pemerintah dan juga diperkuat oleh gambar-gambar yang menunjukkan bagaimana rasa marah serta kecewa dari masyarakat sekitar atas keberadaan tambang dan PLTU batubara. Sexy killers telah menggambarkan bagaimana keadaan politik dan bisnis yang ada di Indonesia.

Kata kunci : Bahasa Politik, Film Dokumenter Sexy Killers

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Sri Wahyuni
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Bahasa Indonesia (2023)
Tanggal disimpan : 24-10-2023 15:14
Terakhir diubah : 26-10-2023 16:06
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4819
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!