PENGARUH KEPEMIMPINAN, BEBAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA KARYAWAN PT. DHARMA AGUNG KABUPATEN ACEH TAMIANG MELALUI KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Aulia Nur Afni (2024), PENGARUH KEPEMIMPINAN, BEBAN KERJA, DAN KOMPENSASI TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA KARYAWAN PT. DHARMA AGUNG KABUPATEN ACEH TAMIANG MELALUI KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kepemimpinan, beban kerja, dan kompensasi terhadap turnover intention pada karyawan PT. Dharma Agung Kabupaten Aceh Tamiang melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Jenis penelitian ini kuantitatif dan kualitatif, dengan jumlah populasi 60 orang karyawan dan semua populasi dijadikan sampel penelitian dengan teknik sampling jenuh. Metode pengumpulan data dengan wawancara dan kuesioner dan dengan menggunakan alat ukur berupa uji validitas dan uji reliabilitas. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian adalah analisis jalur (path analysis) dengan menggunakan uji hipotesis yaitu uji t dan uji sobel. Hasil uji t untuk pengaruh kepemimpinan terhadap kepuasan kerja adalah sebesar 7,206 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,000 < 0,05, untuk pengaruh beban kerja terhadap kepuasan kerja adalah sebesar 2,769 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,008 < 0,05, untuk pengaruh kompensasi terhadap kepuasan kerja adalah sebesar -9,650 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,000 < 0,05, untuk pengaruh kepemimpinan terhadap turnover intention adalah sebesar -4,544 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,000 < 0,05, untuk pengaruh beban kerja terhadap turnover intention adalah sebesar -3,167 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,003 < 0,05, untuk pengaruh kompensasi terhadap Turnover Intention adalah sebesar 4,822 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,000 < 0,05, dan untuk pengaruh kepuasan kerja terhadap Turnover Intention adalah sebesar 2,189 dan nilai tsig lebih kecil dari nilai alpha yaitu 0,033 > 0,05. Hasil uji sobel untuk kepemimpinan tidak berpengaruh terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja, beban kerja tidak berpengaruh terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja dan kompensasi tidak berpengaruh terhadap turnover intention melalui kepuasan kerja.

Kata kunci : Kepemimpinan, Beban Kerja, Kompensasi, Kepuasan Kerja, Turnover Intention.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Aulia Nur Afni
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Manajemen (2024)
Tanggal disimpan : 12-01-2024 11:00
Terakhir diubah : 23-01-2024 13:48
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2024
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5204
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!