HUBUNGAN KETERAMPILAN MOTORIK DENGAN KETERAMPILAN SMASH DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA TIM AKADEMI RAJAWALI

Zakiul fahmi (2023), HUBUNGAN KETERAMPILAN MOTORIK DENGAN KETERAMPILAN SMASH DALAM PERMAINAN BOLA VOLI PADA TIM AKADEMI RAJAWALI . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Tujuan penelitian dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara keterampilan motorik dengan keterampilan smash dalam permainan bola voli pada tim akademi rajawali Aceh Timur. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 20 orang. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis data, pengujian hipotesis dan pembahasan dapat diambil kesimpulan bahwa keterampilan psikomotorik mempunyai hubungan yang signifikan terhadap keterampilan smash pada tim voli akademi Rajawali dengan hasil rxy sebesar 0,545. Adapun saran dalam penelitian ini yaitu bagi pelatih hendaknya dalam pemilihan bibit atlet voli, faktor psikomotorik harus diperhatikan karena faktor tersebut mempunyai kontribusi yang positif terhadap keterampilan smash. Penelitian ini dapat diulang dengan sampel yang lebih baik dalam penguasaan psikomotorik sehingga akan benar-benar menggambarkan hasil yang baik pula, artinya hasil yang diperoleh semata-mata ditentukan oleh faktor psikomotorik.

Kata kunci : Keterampilan Motorik, Keterampilan Smash

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Zakiul fahmi
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Jasmani (2023)
Tanggal disimpan : 25-12-2023 20:20
Terakhir diubah : 25-01-2024 11:43
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5138
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!