PENGARUH PROFITABILITAS, STRUKTUR MODAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KETEPATAN WAKU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR TELEKOMUNIKASI YANG TERDAFTAR DI BEI

Gilang Perdana (2023), PENGARUH PROFITABILITAS, STRUKTUR MODAL, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP KETEPATAN WAKU PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR TELEKOMUNIKASI YANG TERDAFTAR DI BEI . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui Pengaruh Profitabilitas, Struktur Modal, dan Ukuran Perusahaan terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan pada Perusahaan Sub Sektor Telekomunikasi yang Terdaftar di BEI. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh perusahaan Sub Sektor Telekomunikasi yang terdaftar di BEI. Teknik pengampilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel pada penelitian ini berjumlah 4 perusahan dengan periode pengamatan tahun 2007-2021. Metode analisis data yang digunakan ialah analisis regresi logistik. Hasil penelitian menemukan bahwa variabel Profitabilitas dan Ukuran Perusahaan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan. Sedangkan variabel Struktur Modal berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan. Secara simultan variabel Profitabilitas, Struktur Modal, dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan.

Kata kunci : Profitabilitas, Struktur Modal, Ukuran Perusahaan, Ketepatan Waktu Penyampaian Laporan Keuangan

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Gilang Perdana
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Akuntansi (2023)
Tanggal disimpan : 10-03-2023 15:56
Terakhir diubah : 14-03-2023 11:28
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3906
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!