NILAI INTEGRITAS DALAM FILM TINKER BELL AND THE LEGEND OF NEVERBEAST

Mutia (2021), NILAI INTEGRITAS DALAM FILM TINKER BELL AND THE LEGEND OF NEVERBEAST . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Nilai integritas sangatlah menentukan kualitas seorang individu dimata orang lain. Nilai integritas juga penting untuk ditanamkan sejak dini dalam setiap individu, khususnya pada anak-anak. Pada saat ini masih banyak sekali anak-anak muda yang kurang memahami akan pentingnya nilai integritas. Seperti masih belum mengimplimentasikan sikap kejujuran, cinta kebenaran, setia, komitmen moral, anti korupsi, adil, tanggung jawab dan teladan secara bertahap dan dimulai dari hal-hal yang sederhana di kehidupan sehari-hari. Hal inilah yang membuat peneliti tertarik meneliti tentang “Nilai Integritas Dalam Film Tinker Bell And The Legend Of Neverbeast”.


          Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimanakah nilai integritas yang terdapat di dalam film Tinker Bell And The Legend of Neverbeast.


          Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian analisis konten. Lokasi penelitian ini dilakukan di Perpustakaan Daerah Kota Langsa. Subjek dalam penelitian ini adalah nilai integritas dan yang menjadi objek adalah film Tinker Bell And The Legend of Neverbeast. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah pengadaan data, reduksi data, inferensi, dan yang terakhir analisis data.


          Hasil dari penelitian adalah sebagai berikut: (1) kejujuran, (2) cinta kebenaran, (3) setia, (4) komitmen moral, (5) anti korupsi, (6) adil, (7) tanggung jawab, (8) teladan.


                Saran dari penelitian ini adalah agar orang tua dan guru dapat menggunakan film sebagai sarana pembelajaran bagi anak-anak serta mampu memilih film apa yang layak ditonton sesuai dengan umur anak, sedangkan bagi peneliti diharapkan agar dapat menggunakan film sebagai salah satu media pembelajaran bagi siswa saat menjadi guru di kemudian hari

Kata kunci : Nilai Integritas, Film

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Mutia
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : PGSD (2021)
Tanggal disimpan : 17-11-2021 14:17
Terakhir diubah : 20-11-2021 17:47
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1989
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!