PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR SPASIAL PADA PELAJARAN GEOGRAFI

Khana Malahayati (2023), PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR SPASIAL PADA PELAJARAN GEOGRAFI. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Pengetahuan mitigasi bencana dan kemampuan berfikir spasial penting dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan yang dihadapi dibidang pendidikan adalah masih kurang maksimalnya pembelajaran dikelas. Seharusnya para pendidik memiliki model yang efektif dalam pembelajaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan hasil belajar peserta didik yang proses pembelajarannya menggunakan model problem based learning dengan peserta didik yang proses pembelajarannya menggunakan pembelajaran langsung. Desain yang digunakan peneliti adalah quasy experiment. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik MAS Kencana yang berjumlah 87 peserta didik dengan sampel kelas XI IPS I berjumlah 18 peserta didik dan XI IPS II berjumlah 16 Peserta didik. Teknik analisis data yang digunakan adalahteknik kuantitatif dengan menggunakan metode kuasi eksperimen. Validitas dalam penelitian ini menggunakan rumus korelasi point biserial kemudian untuk reliabilitas dalam penelitian ini adalah menggunakan rumus kurder Richardson KR.20. Tingkat kesukaran soal dalam kriteria sedang dan daya pembeda dalam kriteria baik. Pengajuan hipotesis menggunakan uji-t akan tetapi, sebelum dilakukan pengujian hipotesis terlebih dahulu dilakukan uji prasyarat yaitu uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil nilai signifikansi uji-t sebesar 0,00 lebih kecil dari 0,05 sehingga keputusannya adalah H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat diartikan bahwa ada perbedaan hasil belajar yang signifikan pembelajaran menggunakan model problem based learning dengan pembelajaran langsung. Dari hasil perhitungan menggunakan SPSS 22 dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan model problem based learning sebesar 31,12% sehingga dapat disimpulkan bahwa model problem based learning mampu meningkatkan kemampuan berfikir spasial pada pelajaran geografi.

Kata kunci : Problem Based Learning, Mitigasi Bencana, Kemampuan Berfikir Spasial

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Khana Malahayati
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2023)
Tanggal disimpan : 15-05-2024 09:59
Terakhir diubah : 05-07-2024 09:50
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5761
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!