PENGEMBANGAN MODEL LATIHAN PLYOMETRIC TENDANGAN SABIT PADA ATLET PENCAK SILAT DI UNIVERSITAS SAMUDRA LANGSA

EVA SUSANTI (2024), PENGEMBANGAN MODEL LATIHAN PLYOMETRIC TENDANGAN SABIT PADA ATLET PENCAK SILAT DI UNIVERSITAS SAMUDRA LANGSA. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kecepatan tendangan atlet dan menghasilkan produk baru berupa model-model latihan keterampilan Plyometric tendangan sabit. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan (Research and Development). Subjek penelitian ini adalah atlet pencak silat yang berjumlah 12 orang atlet dengan instrument pengumpulan data kuisioner yang berupa angket. Analisis data tahap awal dengan melakukan revisi terhadap pakar ahli, tahap kedua melakukan uji coba skala kecil dengan menanggapi respon atlet terhadap model yang dikembangkan, tahap ketiga melakukan uji coba skala besar serta melihat repon atlet. Hasil penelitian ini mendapatkan hasih dengan keberhasilan suatu kriteria yang digunakan untuk melihat tingkat keberhasilan model produk. Hasil penelitian produk akhir dengan produk final pada model latihan plyometric dengan tendangan sabit yang telah dikembangkan atau model yang layak ialah berjumlah 8 model latihan plyometric. Kesimpulan penelitian pengembangan ini menghasilkan sebuah produk model latihan plyometric atau khususnya untuk melatih kecepatan atlet pencak silat Universitas Samudra Langsa. Model latihan ini dapat dijadikan pedoman latihan pada pelatih pencak silat untuk meningkatkan latihan kecepatan pada atlet. Saran yang dapat peneliti berikan ialah : dapat dijadikan pedoman latihan untuk meningkatkan kecepatan pada atlet pencak silat Universitas Samudra Langsa.

Kata kunci : Pengembangan Model, Pencak Silat, Tendangan Sabit.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : EVA SUSANTI
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Jasmani (2024)
Tanggal disimpan : 25-04-2024 12:14
Terakhir diubah : 17-05-2024 09:37
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2024
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5666
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!