SUBSTITUSI KUAT TEKAN BETON DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH PECAHAN UBIN TERHADAP AGREGAT KASAR K-175

Muhammad Nurhadi (2022), SUBSTITUSI KUAT TEKAN BETON DENGAN MEMANFAATKAN LIMBAH PECAHAN UBIN TERHADAP AGREGAT KASAR K-175 . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Beton merupakan bahan yang banyak digunakan untuk pembuatan bangunan dalam pekerjaan konstruksi, Seiring dengan pengunaan beton didunia kontsruksi, maka perlu adanya pemanfaatan limbah untuk campuran beton sebagai material tambah pada campuran beton. Limbah pecahan keramik dan granit salah satu contoh limbah yang dihasilkan dari pabrik atau pekerjaan konstruksi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penggunaan limbah pecahan keramik dan granit terhadap kuat tekan beton. Limbah pecahan keramik dan granit digunakan sebagai pengganti sebagian agregat kasar dalam campuran beton. Rencana campuran beton dibuat sesuai dengan peraturan SNI 03-2834-2000. Benda uji berbentuk kubus (15 cm x 15 cm x 15 cm). Umur pengujian selama 7 hari, 14 hari, 21 hari dan 28 hari sebanyak 60 kubus. Komposisi campuran dengan variasi 0% beton normal, 10% & 20% campuran keramik, 10% & 20% campuran granit. Beton dengan agregat kasar limbah pecahan keramik memiliki berat volume yang lebih kecil dan serapan air yang lebih besar dibanding beton dengan pecahan granit dan beton normal. Hasil dari pengujian kuat tekan beton normal selama 28 hari adalah sebesar 12,91 MPa, pecahan keramik 10% sebesar 10,40 MPa, pecahan keramik 20% sebesar 9,15 MPa, pecahan granit 10% sebesar 10,71 MPa, pecahan granit 20% sebesar 9,59 MPa. Sehingga dapat diperoleh kesimpulan penggunaan komposisi limbah pecahan keramik dan granit tidak optimal dan mengalami penurunan dari nilai kuat tekan yang direncanakan. Semakin banyak campuran keramik dan granit maka kuat tekan yang dihasilkan akan semakin rendah dari beton normal. Tetapi nilai kuat tekan beton menggunakan pecahan granit lebih tinggi ketimbang menggunakan pecahan keramik.

Kata kunci : Kuat Tekan Beton, Limbah Pecahan Keramik, Limbah Pecahan Ganit, Beton.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Muhammad Nurhadi
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : Teknik Sipil (2022)
Tanggal disimpan : 14-03-2024 11:11
Terakhir diubah : 02-04-2024 14:19
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5543
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!