PENGARUH RENDAMAN BATU ZEOLIT DAN ARANG AKTIF TERHADAP KELANGSUNGAN HIDUP IKAN NILA MERAH (OREOCHROMIS SP.) YANG DIPELIHARA PADA AIR LIMBAH

Khairul Nizar (2024), PENGARUH RENDAMAN BATU ZEOLIT DAN ARANG AKTIF TERHADAP KELANGSUNGAN HIDUP IKAN NILA MERAH (OREOCHROMIS SP.) YANG DIPELIHARA PADA AIR LIMBAH . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Ikan nila merah merupakan jenis ikan komsumsi air tawar yang memiliki tingkat toleransi lingkungan yang luas tidak terkecuali pada lingkungan dengan toksisitas tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengevaluasi pengaruh perendaman batu zeolit dan arang aktif terhadap kelangsungan hidup ikan nila merah yang dipelihara pada air limbah perkebunan kelapa sawit. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode eksperimen RAL (Rancangan Acak Lengkap) dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Adapun perlakuan perendaman yang digunakan adalah P1 tanpa dosis/kontrol/10 L air limbah, P2 dosis zeolit dan arang aktif dengan perbandingan 50 gr : 50 gr/10 L air limbah, P3 dosis zeolit dan arang aktif dengan perbandingan 100 gr : 100 gr/10 L air limbah, P4 dosis zeolit dan arang aktif dengan perbandingan 150 gr : 150 gr/10 L air limbah

Kata kunci : Nila merah, kualitas air, zeolit, arang aktif, kelangsungan hidup.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Khairul Nizar
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Akuakultur/Budidaya Perairan (2024)
Tanggal disimpan : 13-03-2024 14:16
Terakhir diubah : 18-03-2024 14:20
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2024
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5538
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!