INOKULASI FUNGI MIKORIZA ARBUSKULA DAN DOSIS PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TOMAT (LYCOPERSICUM ESCULENTUM MILL)

Darlina (2024), INOKULASI FUNGI MIKORIZA ARBUSKULA DAN DOSIS PUPUK KANDANG TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TOMAT (LYCOPERSICUM ESCULENTUM MILL) . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pemberian Fungi Mikoriza Arbuskula dan Dosis Pupuk Kandang terhadap pertumbuhan dan hasil Tomat. Penelitian ini dilakukan di Desa sidorejo, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa dengan ketinggian tempat ± 10 m dpl. Penelitin ini telah dilakukan mulai bulan Juli sampai September 2023. Penelitian ini disusun dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial, yaitu Fungi Mikoriza Arbuskula (F) yang terdiri dari 4 taraf yaitu F0: (kontrol), F1: FMA Glomus sp ( 20 gr/plot ), F2: FMA Glomus sp ( 40 gr/plot ), F3: FMA Glomus sp ( 60 gr/plot ), dan Faktor Dosis Pupuk Kandang (P) yang terdiri dari 3 taraf yaitu P1: 2,08 kg/plot (20 ton/ha), P2 :5,6 kg/plot ( 40 ton/ha), P3 : 8,4 kg/plot ( 60 ton/ha). Parameter yang diamatai antara lain tinggi tanaman, diamater batang, jumlah buah per tanaman sampel, berat buah per tanaman sampel dan berat buah per plot. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan Fungi Mikoriza Arbuskula berpengaruh nyata terhadap parameter tinggi tanaman 6 MST. Namun berpengaruh tidak nyata terhadap semua parameter lainnya. Hasil pengamatan terbaik diperoleh pada perlakuan  F3 : FMA Glomus sp (60 gr/plot ). Perlakuan Dosis Pupuk Kandang berpengaruh sangat nyata terhadap parameter Berat buah per plot dan berpengaruh nyata terhadap parameter Berat buah per tanaman sampel dan jumlah buah per tanaman sampel. Namun berpengaruh tidak nyata terhadap parameter Tinggi tanaman dan diameter batang.. Hasil terbaik diperoleh pada perlakuan P3 : 8,4 kg/plot ( 60 ton/ha ) pupuk kandang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh interaksi antara perlakuan Fungi Mikoriza Arbuskula dan Dosis Pupuk Kandang dengan berbagai dosis dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil tomat. Hal ini menunjukkan bahwa respon tanaman terhadap masing-masing faktor pada pertumbuhan dan hasil tomat berjalan sendiri-sendiri. Berdasarkan hasil penelitian diatas disarankan perlu penelitian lebih lanjut menggunakan FMA Glomus sp dan pupuk kandang secara terpisah dengan aplikasi pupuk kandang lebih dari dosis yang digunakan. Hal tersebut bertujuan mengetahui respon terhadap aplikasi FMA Glomus sp dan dosis pupuk kandang pada tanaman tomat yang dibudidayakan.

Kata kunci : Inokulasi Fungi Mikoriza Arbuskula, pertumbuhan, Tomat (Lycopersicum esculentum Mill)

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Darlina
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Agroteknologi (2024)
Tanggal disimpan : 26-02-2024 15:23
Terakhir diubah : 01-03-2024 15:48
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2024
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=5426
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!