ANALISIS TINGKAT KESADARAN LINGKUNGAN MASYARAKAT TERHADAP KETERSEDIAAN AIR DI GAMPONG SUKAJADI KEBUN IRENG KECAMATAN LANGSA

Dwi oktavianda (2023), ANALISIS TINGKAT KESADARAN LINGKUNGAN MASYARAKAT TERHADAP KETERSEDIAAN AIR DI GAMPONG SUKAJADI KEBUN IRENG KECAMATAN LANGSA . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini dirancang untuk (1) untuk menganalisis tingkat pengetahuan masyarakat terhadap ketersediaaan air di dusun merak makmur dan merak sukajadi.(2). Untuk menganalisis tingkat masyarakat terhadap ketersediaan air di dusun merak makmur dan merak sukajadi.(3) untuk menganalisis kondisi lingkungan masyarakat dusun merak makmur dan merak sukajadi.Jenis penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan studi kasus pengumpulan data sosial dan data survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh jumlah penduduk Gampong Sukajadi yaitu 2.318 jiwa terhadap tentang ketersediaan air yaitu tingkat tinggi 60%,  sedang  25%  dan  rendah 15%. Sedangkan pengetahuan sikap masyarakat memiliki tinggi  sebesar 65%, sedang 20 % dan rendah 15%.menunjukkan bahwa tinggkat kesadaran masyarakat terhadap ketersediaan air sangat tinggi.. Hal tersebut karena sebelum adanya tempat penyaluran air,masyarakat membuat sumur air seperti sumur bor sudah disosialisasikan kepada masyarakat melalui perangkat Gampong. Dalam mendapatkan data,yaitu dengan cara melakukan survey lapangan untuk melihat langsung keadaan di lapangan serta meyebar soal termasuk mendapatkan data dengan jumlah sampel sebanyak 35 kk.

Kata kunci : Ketersediaan Air, Tingkat Kesadaran Lingkungan Masyarakat, Gampong Sukajadi Kebun Ireng

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Dwi oktavianda
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2023)
Tanggal disimpan : 25-10-2023 14:45
Terakhir diubah : 09-11-2023 13:35
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4827
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!