USULAN PERBAIKAN POSTUR KERJA PETANI PADA SAAT MENANAM PADI MELALUI PENDEKATAN RAPID ENTIRE BODY ASSESSMENT (REBA) DAN QUICK EXPOSURE CHECK (QEC) (STUDI KASUS: PETANI DI DESA SUKA JADI KECAMATAN BANDA MULIA KABUPATEN ACEH TAMIANG)

MUSLIM ADITIA (2023), USULAN PERBAIKAN POSTUR KERJA PETANI PADA SAAT MENANAM PADI MELALUI PENDEKATAN RAPID ENTIRE BODY ASSESSMENT (REBA) DAN QUICK EXPOSURE CHECK (QEC) (STUDI KASUS: PETANI DI DESA SUKA JADI KECAMATAN BANDA MULIA KABUPATEN ACEH TAMIANG) . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Bertani padi merupakan salah satu kegiatan yang ada di Desa Suka Jadi, khususnya bercocok tanam. Bercocok tanam menjadi salah satu aktivitas petani yang sistem pengetahuan diperoleh dari nenek moyang mereka terdahulu. Pada musim tanam, para petani di Desa Suka Jadi menghabiskan sebagian waktu di ladang, mulai dari menyiapkan media tanam, pemilihan bibit, melakukan penyemaian, penanaman, perawatan, pencegahan hama dan penyakit serta pemanenan. Kegiatan penanamam padi terus-menerus dilakukan dalam jangka waktu yang lama maka tak hanya berbahaya bagi kesehatan dan dapat menyebabkan pekerja cepat lelah. Kondisi lingkungan kerja dimana petani melakukan penanaman benih padi, memaksanya untuk bekerja dengan posisi kerja yang membungkuk. Tujuan dari penelitian ialah mengetahui nilai postur kerja petani saat melakukan aktivitas menanam padi guna mengurangi terjadinya resiko Musculoskeletal Disorders (MSDs) serta memberikan usulan postur kerja yang ergonomis. Metode yang dipergunakan adalah Rapid Entire Body Assessment (REBA) dan Quick Exposure Check (QEC). Hasil dan pembahasan pada metode Rapid Entire Body Assessment (REBA) diketahui dalam tabel C terdapat 3 operator dengan skor 9, sementara pada metode QEC skor exposure the back rata-rata bernilai 30. Terdapat 10 petani memiliki skor Rapid Entire Body Assessment (REBA) dengan level resiko tinggi dengan tindakan segera, sedangkan penilaian Quick Exposure Check (QEC) dengan skor rata-rata 52,85%, dengan tindakan dalam waktu dekat. Serta usulan perbaikan postur kerja melalui alat tanam padi transplanter manual memiliki skor REBA sebesar 4 dengan level sedang termasuk dalam level tindakan 2 dengan tindakan perlu.

Kata kunci : Ergonomi, Musculosceletal Disorders, Petani, Rapid Entire Body Assissment, Quick Exposure Check.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : MUSLIM ADITIA
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : Teknik Industri (2023)
Tanggal disimpan : 24-08-2023 10:53
Terakhir diubah : 28-08-2023 11:23
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4354
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!