PENJADWALAN PRODUKSI KERIPIK SINGKONG MENGGUNAKAN METODE LINEAR PROGRAMMING UNTUK MEMINIMALKAN BIAYA PRODUKSI (STUDI KASUS : UD. KERIPIK MUSTIKA)

MUHAMMAD ARIFIN (2023), PENJADWALAN PRODUKSI KERIPIK SINGKONG MENGGUNAKAN METODE LINEAR PROGRAMMING UNTUK MEMINIMALKAN BIAYA PRODUKSI (STUDI KASUS : UD. KERIPIK MUSTIKA). Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

UD. Keripik Mustika merupakan salah satu usaha yang bergerak di bidang industri pangan, proses produksi pada UD. Keripik Mustika masih hampir seluruhnya menggunakan tenaga manusia dan bantuan beberapa peralatan yang masih sederhana. Karena tidak adanya perencanaan dan penjadwalan produksi yang baik, menyebabkan perusahaan mengalami overstock ketika permintaan rendah. Permasalahan yang dialami UD. Keripik Mustika yaitu karena tidak adanya perencanaan dan penjadwalan produksi yang baik, menyebabkan perusahaan mengalami overstock ketika permintaan rendah. Berdasarkan masalah tersebut penelitian ini bertujuan untuk membuat rancangan penjadwalan produksi dengan optimal untuk menghindari overstock persediaan barang jadi sehingga dapat menekan biaya produksi. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode linear programming, dengan metode ini dapat meminimalkan biaya produksi. Hasil dari perhitungan yang dilakukan dengan menggunakan metode Linear Programming dalam penelitian ini memperoleh perbandingan total biaya produksi sebelum dan sesudah menggunakan metode Linear Programming. Total biaya produksi sebelum menggunakan metode Linear Programming sebesar Rp. 289.734.000, sedangkan sesudah menggunakan metode Linear Programming sebesar Rp. 253.870.000 yang dimana metode Linear Programming memperoleh nilai biaya produksi lebih minimal sehingga biaya produksi mengalami penghematan sebesar Rp. 35.864.000.

Kata kunci : Overstock, penjadwalan produksi, linear programming

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : MUHAMMAD ARIFIN
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : Teknik Industri (2023)
Tanggal disimpan : 13-06-2023 11:26
Terakhir diubah : 02-08-2023 10:51
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4278
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!