PENGEMBANGAN MODUL PRAKTIKUM BERBASIS LABORATORIUM VIRTUAL TERINTEGRASI WEB MENGGUNAKAN BOOK CREATOR PADA MATERI KIMIA SEMESTER GENAP KELAS XI

Khairul Rijal (2023), PENGEMBANGAN MODUL PRAKTIKUM BERBASIS LABORATORIUM VIRTUAL TERINTEGRASI WEB MENGGUNAKAN BOOK CREATOR PADA MATERI KIMIA SEMESTER GENAP KELAS XI. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi telah menyebabkan perubahan yang signifikan dalam segala aspek kehidupan. Pembelajaran digital abad 21 pada saat ini memberikan dampak yang signifikan terhadap perubahan kurikulum, media, dan teknologi. Salah satu alternatif media pembelajaran yang mudah dibuat yaitu media praktikum berbasis laboratorium virtual dengan mengunakan aplikasi book creator. Dengan menggunakan book creator, guru dengan sangat mudah mengaplikasikan media pembelajaran sendiri yang berisi konten-konten sesuai dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai tanpa harus memiliki pengetahuan coding atau pemograman. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul praktikum berbasis laboratorium virtual terintegrasi web menggunakan book creator yang valid dan praktis bagi siswa. Jenis penelitian ini adalah Penelitian dan Pengembangan (R&D) menggunakan model ADDIE yang dikembangkan oleh Dick and Carrey terdiri dari lima tahap, 1) Analisis; 2) Perancangan; 3) Pengembangan; 4) Implementasi dan 5) Evaluasi, tetapi peneliti hanya sampai tahap pengembangan. Subjek penelitian adalah ahli media, ahli materi, guru kimia dan siswa kelas XI. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah analisis kebutuhan wawancara terstruktur, angket validasi ahli, dan angket uji skala kecil siswa untuk memperoleh data sebagai kuantitatif primer dan data kualitatif menggunakan kriteria penilaian. Analisis kebutuhan pengembangan modul praktikum berbasis laboratorium virtual terintegrasi web menggunakan book creator ini meliputi analisis kebutuhan sarana dan prasarana sekolah, analisis pelaksanaan dan modul praktikum, serta analisis kebutuhan pembelajaran digital. Hasil penelitian dengan penilaian kelayakan media validasi ahli media dan materi diperoleh rata-rata sebesar 96,2% dan 93,1% yang termasuk dalam kategori “sangat layak”, dan dari uji kepraktisan diperoleh rata-rata 92,1% yang termasuk kategori “sangat praktis”. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa modul praktikum berbasis laboratorium virtual terintegrasi web menggunakan book creator pada materi kimia semester genap kelas XI yang dikembangkan praktis digunakan dalam proses pembelajaran digital.

Kata kunci : Modul praktikum, Book Creator, Laboratorium virtual, Validasi.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Khairul Rijal
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Kimia (2023)
Tanggal disimpan : 30-05-2023 15:42
Terakhir diubah : 01-06-2023 18:25
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4227
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!