PENGEMBANGAN LKPD BERMUATAN NILAI KREATIF MELALUI MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI LARUTAN ELEKTROLIT DAN NON ELEKTROLIT

SANTI (2023), PENGEMBANGAN LKPD BERMUATAN NILAI KREATIF MELALUI MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI LARUTAN ELEKTROLIT DAN NON ELEKTROLIT. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi banyaknya penggunaan buku paket sebagai media belajar dimana guru berfokus pada kegiatan dalam buku paket tanpa menggunakan media yang lebih efektif untuk menunjang keberhasilan proses belajar mengajar. Penelitian ini bertujuan menghasilkan LKPD bermuatan nilai kreatif melalui model Project Based Learning pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit dengan layak, praktis dan menarik, sehingga peneliti tertarik untuk menganalisis kebutuhan guru terhadap LKPD bermuatan nilai kreatif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode R&D (Research and Development) dengan model ADDIE yang dimodifikasi menjadi ADD, yaitu Analysis, Design and Development. Instrument dalam penelitian ini adalah lembar angket kebutuhan LKPD bermuatan nilai kreatif, lembar angket kelayakan ahli media, lembar angket kelayakan materi, lembar angket repon guru dan lembar angket respon siswa. Hasil penelitian diperoleh bahwa guru kimia membutuhkan LKPD bermuatan nilai kreatif melalui model Project Based Learning pada materi larutan elektrolit dan non elektrolit. Kelayakan LKPD bermuatan nilai kreatif yang dikembangkan diperoleh sebesar 77,08% dengan kategori layak. Kepraktisan LKPD bermuatan nilai kreatif berada pada kategori sangat praktis dengan skor rata-rata 89,50% dan kemenarikan LKPD bermuatan nilai kreatif pada kategori sangat menarik dengan skor rata-rata 89,97%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa LKPD bermuatan nilai kreatif yang dikembangkan layak digunakan dalam pembelajaran.

Kata kunci : Pengembangan LKPD, Nilai Kreatif, Project Based Learning, Larutan Elektrolit dan Non Elektrolit.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : SANTI
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Kimia (2023)
Tanggal disimpan : 10-05-2023 18:59
Terakhir diubah : 11-09-2023 11:25
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=4117
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!