ANALISIS TINGKAT KEMISKINAN DI PROVINSI ACEH MENGGUNAKAN METODE REGRESI DATA PANEL

Yuyun Wahyuni (2023), ANALISIS TINGKAT KEMISKINAN DI PROVINSI ACEH MENGGUNAKAN METODE REGRESI DATA PANEL. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Kemiskinan adalah ketidakmampuan ekonomi untuk memenuhi kebutuhan makanan dan bukan makanan yang diukur dari sisi pengeluaran. Kemiskinan merupakan masalah utama pada setiap negara, salah satunya yaitu Indonesia. Terdapat banyak provinsi di Indonesia yang mengalami kemiskinan termasuk Provinsi Aceh. Pada tahun 2019 Aceh menduduki peringkat pertama dalam kasus kemiskinan di Pulau Sumatera dengan tingkat kemiskinan 15,01%. Terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kemiskinan tersebut, diantaranya yaitu tingkat pengangguran terbuka, laju pertumbuhan penduduk, indeks pembangunan manusia dan jumlah penduduk. Untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi tingkat kemiskinan dapat dilakukan dengan cara menganalisis. Analisis yang dapat digunakan yaitu analisis regresi data panel. Pada penelitian ini analisis regresi data panel diaplikasikan pada kasus kemiskinan di Provinsi Aceh dengan tujuan untuk mengetahui model regresi data panel terbaik untuk analisis data variabel yang mempengaruhi tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh tahun 2015-2019 dan untuk mengetahui variabel apa saja yang mempengaruhi tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh tahun 2015-2019. Dalam penelitian ini data diperoleh melalui badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Aceh. Hasil dari tiga model pendekatan regresi data panel model terbaik yang sesuai untuk memodelkan tingkat kemiskinan Provinsi Aceh tahun 2015-2019 adalah Fixed Effect Model dengan model persamaannya yaitu Ŷ = 16,80951+ 0,085666 + 0,192952 − 0,012095− 0,027303 dan variabel yang secara signifikan mempengaruhi tingkat kemiskinan di Provinsi Aceh adalah tingkat pengangguran.

Kata kunci : Kemiskinan, Regresi Data Panel, Provinsi Aceh

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Yuyun Wahyuni
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : MIPA Matematika (2023)
Tanggal disimpan : 27-01-2023 15:55
Terakhir diubah : 07-02-2023 09:49
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3705
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!