HUBUNGAN KEBIASAAN ANAK SEKOLAH DASAR YANG BERMAIN GAME ONLINE TERHADAP PERILAKU SOSIAL DI LINGKUNGAN 1 TEGAL REJO

DHEA FADILA (2023), HUBUNGAN KEBIASAAN ANAK SEKOLAH DASAR YANG BERMAIN GAME ONLINE TERHADAP PERILAKU SOSIAL DI LINGKUNGAN 1 TEGAL REJO . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Para pelajar yang sering memainkan game online akan merasakan kecanduan. Khusunya anak sekolah dasar yang kecanduan bermain game online akan berdampak negative, contoh perilaku negative anak yang kecanduang bermain game online adalah game yang berlatar belakang bersifat kekerasan, memicu anak-anak untuk meningkatkan pikiran yang agresif, prestasi akademik anak yang menurun, karena anak banyak mengahabiskan waktu untuk bermain game online daripada untuk belajar, game online juga dapat mengelirukan antara realitas dan fantasi, dan anak yang terlalu banyak bermain game online membuat anak terisolasi dari sosial, selain itu ia banyak menghabiskan waktu untuk bermain game online sehingga ia kurang waktu untuk melaksanakan kegiatan lainnya, seperti pekerjaan rumah, membaca, olahraga, dan berinteraksi dengan keluarga. 


Tujuan penelitin ini adalah untuk mengetahui bagaimana hubungan kebiasaan anak Sekolah Dasar yang bermain game onlineterhadap perilaku sosial di lingkungan 1 Tegal Rejo.


Pendekatan metode penelitian ini yaitu Kuantitatif penelitian yang datanya berbebntuk angka atau statistik.Jenis Penelitian ini menggunakan jenis Metode Ekspost Fakto.Penelitian ekspost fakto (ekspost facto research) meneliti hubungan sebab-akibat yang tidak dimanipulasi atau tidak diberi perlakuan oleh peneliti Penelitian sebab-akibat dilakukan terhadap program, kegiatan atau kejadian yang telah berlangsung atau telah terjadi.


Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat hubungan kebiasaan anak Sekolah Dasar yang bermain game onlineterhadap perilaku sosial di lingkungan 1 Tegal Rejo. Berdasarkan hasil korelasi product momen di dapat nilai r sebesar 0,677 yang terletak antara 0,600-0,799 dengan interprestasi hubungan yang kuat


Disarankan kepada orang tualebih mengawasi kebiasaan kebiasaan yang dilakukan oleh anakanaknya terutama dalam kebiasaannya bermain game online. Pengawasan orang tua dibutuhkan supaya anak dapat terkontrol dengan baik dan tidak menjadi pecandu game online. Sesibuk apapun orang tua hendaklah tetap menjalankan perannya sebagai orang tua dalam mengawasi kegiatan anak. Jangan pernah bosan untuk memberikan pemahaman kepada anak. Bagi anak-anak yang memiliki kebiasaan dalam bermain game online sediri hendaklah mengikuti omongan orang tua karena pada dasarnya orang tua ingin yang terbaik untuk anakanaknya kedepan. Terlebih lagi anak-anak yang memiliki kebiasaan dalam bermain game online adalah anak-anak yang berada pada usia sekolah mulai dari usia sekolah dasar (SD)

Kata kunci : Hubungan, Game Online, Perilaku Sosial

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : DHEA FADILA
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : PGSD (2023)
Tanggal disimpan : 08-12-2022 12:12
Terakhir diubah : 28-08-2023 11:06
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3531
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!