ADAPTASI MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI BANJIR DIDUSUN SIMPANG TUGUGAMPONG PELITA SAGOUP JAYAKECAMATAN INDRA MAKMU KABUPATEN ACEH TIMUR

Sindy Melnia (2023), ADAPTASI MASYARAKAT DALAM MENGHADAPI BANJIR DIDUSUN SIMPANG TUGUGAMPONG PELITA SAGOUP JAYAKECAMATAN INDRA MAKMU KABUPATEN ACEH TIMUR . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Banjir seringkali menjadi masalah bagi sebagian warga masyarakat, Dusun Simpang Tugu. Terutama masyarakat yang tinggal dibawah dataran rendah maupun dibantaran sungai. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui cara masyarakat Dusun Simpang Tugu dalam menghadapi banjir. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bersifat deskriptif. Dalam penelitian ini teknik  menggunakan teknik purposive sampling. Pengambilan data menggunakan angket dan observasi. Jumlah sampel yang diambil adalah 50 infoman yang tinggal di Dusun Simpang Tugu. Hasil penelitian membuktikan bahwa mayoritas masyarakat memiliki adaptasi mereka sendiri. Adaptasi fisik  yang dilakukan masyarkat  bahwa inisiatif masyarakat untuk meninggikan rumah dengan  jumlah 7 responden (14%), menaikkan permukaan lantai di atas permukaan air dengan 22 responden (44%), menaikkan tingkat halaman ( di sekitar rumah) dengan 9 responden (18%) dan Membuat bendungan kecil untuk mencegah air masuk ke dalam rumah semua milih dengan 50 responden (100%) sedangkan adaptasi  sosial  yang di lakukan masyarakat Dusun Simpang Tugu dengan cara penggalangan dana dengan jumlah responden 44 responden (88%), musyawarah atau saling bertukar pikiran dengan jumlah responden 21 responden (42%), kemudian kerja sama, akomodasi dana similasi dengan jumlah responden 38 responden (76%).  masyarakat yang cenderung memilih untuk tidak berpindah banyak melakukan adaptasi seperti membuat tanggul, meninggikan rumah, dan menyimpan barang-barang di tempat yang lebih tinggi.


 


 

Kata kunci : masyarakat dusun simpang tugu, adaptasi banjir

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Sindy Melnia
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2023)
Tanggal disimpan : 15-11-2022 10:03
Terakhir diubah : 22-11-2022 15:27
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2023
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3440
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!