PEMETAAN JALUR EVAKUASI UNTUK KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT KECAMATAN KARANG BARU KABUPATEN ACEH TAMIANG DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR

M. Furqan (2022), PEMETAAN JALUR EVAKUASI UNTUK KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT KECAMATAN KARANG BARU KABUPATEN ACEH TAMIANG DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan arahan jalur evakuasi bencana banjir di Kecamatan Karang Baru yang efektif. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan deskriptif. Pemetaan arahan jalur evakuasi pada penelitian ini memanfaatkan Sistem Informasi Geografis (SIG) yaitu dengan menganalisis peta tingkat kerawanan banjir di Kecamatan Karang Baru, dan kemudian melakukan pemetaan arahan jalur evakuasi yang berdasarkan pada peta tingkat kerawanan yang ditemukan. Pemetaan titik evakuasi memperhatikan sebaran pemukiman dan jaringan jalan. Pemrosesan jalur evakuasi yaitu menggunakan network analyst dan route analyst berdasarkan jarak dengan mempertimbangkan kondisi jalan yang dilalui oleh korban bencana banjir. Hasil penelitian ini menunjukkan kondisi tingkat kerawanan banjir di Kecamatan Karang Baru yang paling mendominasi oleh kelas sedang dengan luas 579.338 ha (41,54%) sedangkan kelas sangat rendah dengan luas 58.43 ha (4,19%) serta tingkat kerawanan yang sangat tinggi dengan luas 369.907 ha (26,52%). Pemerosesan network analyst menghasilkan 3 peta jalur evakuasi yang menghubungkan 1 lokasi titik kumpul (assembly point) yang berada di desa Paya Tampah dengan ketinggian 100-300m.


 


 

Kata kunci : Pemetaan, Jalur Evakuasi, Bencana Banjir, Kecamatan Karang Baru

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : M. Furqan
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2022)
Tanggal disimpan : 12-11-2022 12:37
Terakhir diubah : 17-11-2022 17:25
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3435
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!