ANALISIS PUSAT-PUSAT PERTUMBUHAN EKONOMI DI KABUPATEN ACEH TIMUR

CUT DHEA RIZKINA (2022), ANALISIS PUSAT-PUSAT PERTUMBUHAN EKONOMI DI KABUPATEN ACEH TIMUR . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui kecamatan-kecamatan mana saja yang berperan sebagai pusat pertumbuhan ekonomi  di Kabupaten Aceh Timur, dan untuk mengetahui bagaimana interaksi antara kecamatan yang berperan sebagai pusat pertumbuhan  dengan daerah/kecamatan sekitarnya. Jumlah kecamatan yang diobservasi adalah 24 kecamatan di Kabupaten Aceh Timur. Metode analisis data menggunakan analisis skalogram dan gravitasi.Berdasarkan hasil analisis skalogram dan indeks sentralitas, Kecamatan Birem Bayeun merupakan kecamatan yang memiliki jumlah fasilitas dan indeks sentralitas  paling tinggi, yaitu 94 jumlah fasilitas dan nilai indeks skalogram sebesar 10,06. Nilai tersebut merupakan nilai tertinggi dibandingkan 23 kecamatan lainnya di Kabupaten Aceh Timur. Kecamatan Birem Bayuen banyak berkembang kegiatan perekonomian terutama perdagangan dan jasa, industri kecil dan juga pembangunan pasar, warung makan dan lain sebagainya. Di sisi lain, Kecamatan Birem Bayeun bukanlah pusat ibukota dari Kabupaten Aceh Timur, melainkan Kecamatan Idi Rayeuk. Kecamatan Idi Rayeuk juga termasuk dalam hierarki I, dimana jumlah fasilitas yaitu 54 unit dan nilai skalogram sebesar 5,78. Dalam beberapa tahun terakhir, Idi Rayeuk telah mengalami kemajuan, pembangunan pusat pemerintahan dilakukan secara terpadu, meningkatnya perdagangan dan jasa serta adanya terminal serta fasilitas sosial lainnya yang mendukung. Hal ini yang membuat Kecamatan Idi Rayeuk tepat untuk menjadi pusat ibukota Kabupaten Aceh Timur. Saat ini jumlah penduduk di Kecamatan Idi Rayeuk berjumlah 39.086 jiwa. Aktivitas perekonomian di Kecamatan Idi Rayeuk termasuk tinggi, apalagi daerah ini menjadi pusat perkantoran milik pemerintah maupun swasta. Dari hasil perhitungan angka interaksi pusat pertumbuhan terhadap masing-masing kecamatan, maka ketujuh pusat pertumbuhan tersebut mempunyai hubungan/tingkat interaksi yang berbeda. Kecamatan Idi Rayeuk adalah Kecamatan yang memiliki tingkat interaksi paling tinggi dengan Kecamatan Idi Tunong dan Kecamatan Peudawa.

Kata kunci : Pusat Pertumbuhan Ekonomi, Skalogram, Gravitasi

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : CUT DHEA RIZKINA
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Ekonomi Pembangunan (2022)
Tanggal disimpan : 02-08-2022 11:41
Terakhir diubah : 02-08-2022 21:28
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3135
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!