DINAMIKA KUALITAS AIR PADA PEMELIHARAAN IKAN JURUNG (TOR SORO) YANG DIPELIHARA PADA BERBAGAI SISTEM RESIRKULASI

Raja Muhammad Fadir (2022), DINAMIKA KUALITAS AIR PADA PEMELIHARAAN IKAN JURUNG (TOR SORO) YANG DIPELIHARA PADA BERBAGAI SISTEM RESIRKULASI . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Sistem resirkulasi pada pemeliharaan ikan tor akan mempengaruhi beberapa parameter kualitas air atau disebut dengan dinamika kualitas air. Kualitas air seperti suhu, DO, pH, turbiditas, nitrat, nitrit, alkalinitas, kesadahan total, TAN merupakan parameter yang langsung berhubungan dengan sistem fisiologi ikan. Tujuan penelitian ini adalah melihat pengaruh dari berbagai sistem resirkulasi terhadapat Dinamika Kualitas air. Penelitian ini mengunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri 4 perlakuan 3 ulangan dan ikan dipelihara selama 20 hari. Hasil yang diperoleh selama penelitian meliputu parameter fisika, kimia. Suhu antara 24,5Co-27,6Co suhu tertinggi terukur pada perlakuan sistem resirkulasi arus, Derajat keasamana (pH) nilai pH rata-rata berkisaran 6,10-7,42. Nilai nitrit berkisaran 0.041-0.083 mg/L. Nilai nitrat berkisaran rata-rata 4.40-5.32. Nilai alkalinitas rata-rata berkisaran 44.02-77.30 alkalinitas berpengaruh besar terhadap pH. Amonia dihasilkan dari aktivitas ekskresi ikan nilai rata-rata amonia 0,05 – 0,2 mg/L. Dalam penelitian ini kelangsungan hidup paling tinggi terdapat pada perlakuan resirkulasi arus dengan kelangsungan hidup 99%, dan nilai kelangsungan hidup paling rendah terdapat pada perlakuan non resikulasi dengan nilai 53,5%. Pada penelitian ini kualitas air sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup ikan jurung.

Kata kunci : Dinamika Kualitas Air, Ikan Jurung, Pemeliharaan, Sistem Resirkulasi.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Raja Muhammad Fadir
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Akuakultur/Budidaya Perairan (2022)
Tanggal disimpan : 21-07-2022 10:24
Terakhir diubah : 28-07-2022 15:45
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3063
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!