ANALISIS POTENSI SEKTOR PARIWISATA DI PROVINSI ACEH

Audry Andreas (2022), ANALISIS POTENSI SEKTOR PARIWISATA DI PROVINSI ACEH. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui potensi sektor pariwisata di Provinsi Aceh Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu data yang diperoleh secara tidak langsung dari sumbernya. Data sekunder dalam penelitian ini berupa data PDRB kabupaten/kota Provinsi Aceh. Metode analisis data dalam penelitian ini yaitu Analisis location quotient (LQ) dan Tipologi Klassen. Dari analisis LQ diketahui kabupaten/kota yang memiliki potensi pariwisata yang besar yaitu Kabupaten Aceh Besar, Kabupaten Aceh Selatan, Kabupaten Aceh Tengah, Kabupaten Pidie Jaya, Kabupaten Simeulue, Kota Banda Aceh, Kota Langsa, Kota Lhokseumawe dan Kota Sabang. Begitu pula halnya dari analisis tipologi klassen diketahui bahwa Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh yang memiliki kriteria sektor pariwisata maju dan berkembang pesat adalah Kabupaten Aceh Besar, Kabupaten Aceh Selatan, Kabupaten Aceh Tengah, Kabupaten Pidie Jaya, Kabupaten Simeulue, Kota Banda Aceh, Kota Langsa, Kota Lhokseumawe dan Kota Sabang. Kabupaten/kota yang memiliki kesamaan baik potensi pariwisata maupun perkembangan yang cepat berdasarkan analisis LQ dan tipologi klassen yaitu Kota Banda Aceh, Kota Langsa, dan Kabupaten Simeulue.

Kata kunci : Pariwitasa, LQ, Tipologi Klassen

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Audry Andreas
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Ekonomi Pembangunan (2022)
Tanggal disimpan : 20-07-2022 08:57
Terakhir diubah : 09-08-2022 10:15
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3040
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!