PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP BERPIKIR KREATIF SISWA

Alex vander Siagian (2022), PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP BERPIKIR KREATIF SISWA . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini dilatarbelakangi karena masih rendahnya model untuk mengasah berpikir kreatif siswa. Selama ini guru hanya menggunakan model pembelajaran diskusi dan ceramah. Proses pembelajaran siswa kelas XI SMA 3 Langsa kurang mampu mengembangkan keterampilan berpikir kreatif, sehingga dibutuhkan inovasi baru dalam pembelajaran geografi untuk mengembangkan keterampilan berpikirkreatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model project based learning terhadap keterampilan berpikir kreatif siswa kelas XI pada materi pengelolaan sumber daya alam indonesia Semester Ganjil di SMA 3 Langsa tahun pelajaran 2021/2022. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen. Penelitian ini dilaksanakan dikelas XI IPS 1 dengan jumlah sampel 30, dimana 15 orang untuk kelas eksperimen dan 15 lagi untuk kontrol. Teknik pengumpulan data ialah dengan observasi, dokumentasi, dan tes objektif yaitu tes yang diberikan diawal pembelajaran dan diakhir pembelajaran Setelah data tes objektif dikumpulkan kemudian pengolahanya dilakukan dengan ujian validitas, uji reabilitas, uji tingkat kesukaran dan uji dayapembeda.Berdasarkan hasil uji normalitas dengan menggunakan shapiro-wilk dan homogenitas dengan menggunakan one way anova, yaitu sig > 0,05 sehingga diperoleh data hasil tes dari kedua kelompok tersebut normal dan homogen. Sehingga untuk pengujian hipotesis menggunakan uji Paired-sample T Test. Nilai t hitung sebesar nilai sig = 0,00 dan taraf sig=0,05 . Nilai 0,00 < 0,05 sehingga H0 ditolak artinya bahwa penggunaan model project based learning dapat memberikan pengaruh terhadap keterampilan berpikir kreatifsiswa

Kata kunci : Model Project based learning, keterampilan berpikir kreatif

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Alex vander Siagian
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2022)
Tanggal disimpan : 20-06-2022 11:08
Terakhir diubah : 04-07-2022 15:59
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2864
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!