KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT MENGHADAPI BENCANA BANJIR PADA KAMPUNG BUNDAR KABUPATEN ACEH TAMIANG

Lolyta Praiszora (2022), KESIAPSIAGAAN MASYARAKAT MENGHADAPI BENCANA BANJIR PADA KAMPUNG BUNDAR KABUPATEN ACEH TAMIANG . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Kampung Bundar merupakan salah satu kampung yang rawan terjadinya bencana banjir, sejak tahun 2006 sampai sekarang Kampung Bundar sering terjadinya banjir pada saat musim hujan, kampung tersebut pun sudah digenangi air ± 1 meter dan rata-rata air sudah memasuki perumahan di kampung tersebut (Datok Penghulu Kampung Bundar, 2020). Banjir yang sering melanda Kampung Bundar bukan hal baru, dalam 11 tahun terakhir. Kampung ini sudah identik dengan kawasan banjir sehingga desa pun sudah terkenal dengan nama Kampung Perumahan Banjir.Berdasarkan hasil dan pembahasan yang telah diuraikan mengenai peran pengetahuan terhadap kesiapsiagaan bencana banjir di Kampung Bundar Kabupaten Aceh Tamiang maka diperoleh simpulan sebagai berikut. Kesiapsiagaan masyarakat terhadap bencana banjir di Kampung Bundar Kabupaten Aceh Tamiang berada pada kategori sangat siap dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 82,33 %. Pengetahuan masyarakat terhadap bencana banjir di Kampung Bundar Kabupaten Aceh Tamiang berada pada kategori sangat siap, dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 85,99 %. Sikap masyarakat terhadap bencana banjir di Kampung Bundar Kabupaten Aceh Tamiang berada pada kategori sangat siap, dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 84,03 %. Rencana tanggap darurat masyarakat terhadap bencana banjir berada pada kategori sangat siap, dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 80 %. Sistem peringatan dini masyarakat terhadap bencana banjir berada pada kategori sangat siap, dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 83,44 %. Mobilitas sumber daya masyarakat terhadap bencana banjir berada pada kategori sangat siap, dengan indeks persentasi tingkat capaian responden sebesar 81,74 %.

Kata kunci : Kesiapsiagaan Masyarakat, Pengetahuan Masyarakat, dan Sikap Masyarakat.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Lolyta Praiszora
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Geografi (2022)
Tanggal disimpan : 22-03-2022 15:33
Terakhir diubah : 05-04-2022 12:17
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2639
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!