PENGARUHJENIS PUPUKFOSFAT DANKEDALAMAN LUBANG TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG TANAH (Arachis hypogaea, L)

SERLI FEBRINA (2018), PENGARUHJENIS PUPUKFOSFAT DANKEDALAMAN LUBANG TANAM TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KACANG TANAH (Arachis hypogaea, L). Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

RINGKASAN
Serli Febrina, “Pengaruh Jenis Pupuk Fosfat dan Kedalaman Lubang
Tanam terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kacang Tanah (Arachis hypogaea, L)”
dibawah bimbingan Syamsul Bahri selaku pembimbing utama dan Boy Riza Juanda
selaku pembimbing anggota.
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis pupuk fosfat dan
kedalaman lubang tanam terhadap pertumbuhan dan hasil kacang tanah (Arachis
hypogaea, L) serta interaksi antara kedua perlakuan tersebut.
Penelitian telah dilaksanakan di Gampong Cot Muda Itam, Kecamatan
Peureulak Kota Kabupaten Aceh Timur dengan ketinggian tempat ± 30 m dpl
dengan pH tanah 6,2 (BPK Peureulak Kota, 2018) selama 3 bulan, mulai bulan
Februari sampai Mai 2018.
Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pola
faktorial, yang terdiri dari dua faktor yaitu: Jenis Pupuk Fosfat (F) terdiri dari 4 taraf
antara lain; (1) F1(Rock Fosfat), (2) F2(Agrophos), F3ii(SP-36) dan (3) F4Faktor Kedalaman Lubang Tanam (L) yangterdiri dari 4 taraf yaitu; (1) L1(2) L2(3 cm), (3) L3(4 cm), (4) L4(5 cm).
Untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan dan hasil kacang tanah maka
dilakukan pengamatan dengan parameter: tinggi tanaman umur 30, 45 dan 60 HST,
jumlah cabang umur 30, 45 dan 60 HST, berat brangkasan basah tanaman, berat
basah polong per plot, jumlah polong per tanaman, dan berat 100 biji.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan jenis pupuk fosfat
berpengaruh nyata terhadap berat basah polong per plot, jumlah polong per tanaman(TSP).(2 cm),
dan berat 100 biji, dan berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman umur 30
HST, 45 HST dan 60 HST, jumlah cabang umur 30 HST, 45 HST dan 60 HST dan
berat brangkasan basah tanaman. Perlakuan terbaik ditemukan pada jenis pupuk
fosfat TSP (F4).
Perlakuan kedalaman lubang tanam berpengaruh sangat nyata terhadap
jumlah polong per tanaman dan berat 100 biji, berpengaruh nyata terhadap berat
basah polong per plot, dan berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman umur
20 HST, 40 HST dan 60 HST, jumlah cabang umur 30 HST, 45 HST dan 60 HST
dan berat brangkasan basah tanaman. Perlakuan terbaik ditemukan pada kedalaman
tanam 3 cm (L2).
Interaksi antara jenis pupuk fosfat dan kedalaman lubang tanam
berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman umur 30, 45 dan 60 HST, jumlah
cabang umur 30, 45 dan 60 HST, berat brangkasan basah tanaman, berat basah
polong per plot, jumlah polong per tanaman dan berat 100 biji.
Berdasarkan hasil penelitian untuk mendapatkan pertumbuhan dan hasil
kacang tanah yang baik dianjurkan untuk menggunakan jenis pupuk fosfat TSP atau
penanaman dilakukan pada kedalaman lubang tanam 3 cm.

Kata kunci : -

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : SERLI FEBRINA
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Agroteknologi (2018)
Tanggal disimpan : 11-02-2020 11:03
Terakhir diubah : 11-02-2020 11:03
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2018
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=259
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!