PENERAPAN MODEL QUANTUM LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS DAN MINAT BELAJAR SISWA

Nadia irawati (2021), PENERAPAN MODEL QUANTUM LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS DAN MINAT BELAJAR SISWA. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

         Selama ini dalam pelaksanaan pembelajaran matematika, guru-guru cenderung melaksanakan metode ceramah dan Tanya jawab. Aktivitas belajar peserta didik hanya terbatas pada menerima materi, menghapal materi yang sudah diberikan. Hal ini mengakibatkan kurang melatihat atau mengembangkan kemampuan berpikir kritis matematis secara optimal. Pengembangan kemampuan berpikir kritis matematis peserta didik dapat berkembang bila peserta didik aktif dalam proses pembelajaran. Selain aspek kognitif yang harus ditingkatkan siswa, aspek afektif yang harus diperhatikan salah satunya minat belajar siswa. Minat belajar merupakan kecenderungan individu untuk memiliki rasa senang tanpa ada paksaan sehingga dapat menyebabkan perubahan pengetahuan, keterampilan dan tingkah laku. Dengan adanya minat belajar siswa, maka siswa akan senang belajar dan semangat dalam menerima pelajaran dari guru.


        Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis dan minat belajar siswa dengan menggunakan model quantum learning pada siswa SMP Negeri 8 Langsa khususnya kelas VIII.


        Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode  penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini menggunakan One-Group Pre-Test Post-Test. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas VIII SMP N. 8 Langsa dan sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII3 SMP N. 8 Langsa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kemampuan berpikir kritis matematis serta angket minat belajar siswa.


           Berdasarkan uji hipotesis yang diperoleh bahwa thitung 9,8736> = 2,12 disimpulkan menolak H0 dan menerima H1 artinya terdapat peningkatan kemampuan berpikir kritis matematis siswa kelas VIII SMP  N. 8 Langsa setelah menerapkan model quantum learning. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh persentase rata-rata jawaban siswa secara keseluruhan sebesar 55,06%. Hal ini menunjukkan, bahwa persentase rata-rata terhadap minat belajar siswa sebesar 55,06% yang berada dalam kriteria 55% < P < 75%, artinya sebagian besar siswa kelas VIII3 SMP N. 8 Langsa telah memiliki minat belajar yang bagus dalam pembelajaran matematika.


          Terlaksananya penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan untuk sekolah agar dapat menjadi model pembelajaran dalam pelaksanaan pembelajaran matematika untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa dan minat belajar siswa.

Kata kunci : Model Pembelajaran, Quantum Learning, Kemampuan Berpikir Kritis, Materi Statistika.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Nadia irawati
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Matematika (2021)
Tanggal disimpan : 27-01-2022 08:56
Terakhir diubah : 01-03-2022 10:01
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2386
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!