SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZEOLIT Y DARI AMPAS TEBU DAN KALENG MINUMAN BEKAS MENGGUNAKAN METODE SOL-GEL HIDROTERMAL

BAYU ANDIKA (2022), SINTESIS DAN KARAKTERISASI ZEOLIT Y DARI AMPAS TEBU DAN KALENG MINUMAN BEKAS MENGGUNAKAN METODE SOL-GEL HIDROTERMAL. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Zeolit Y merupakan zeolit jenis faujasit yang kaya akan silika dengan rasio SiO2/Al2O3 = 1,5-3. Zeolit Y dapat disintesis dari ampas tebu sebagai sumber silika (SiO2) dan kaleng minuman bekas sebagai sumber alumina (Al2O3). Sintesis zeolit Y dilakukan menggunakan metode sol-gel hidrotermal pada komposisi molar 10Na2O : 5Al2O3 : 15SiO2 : 300H2O dengan rasio SiO2/Al2O3 yaitu 3. Hasil sintesis dikarakterisasi menggunakan XRF, XRD, dan FTIR. Analisis XRF menunjukkan bahwa abu ampas tebu memiliki kandungan SiO2 sebesar 58,458 % dan alumina hasil sintesis memiliki kandungan Al2O3 sebesar 21,647 %. Hasil karakterisasi menggunakan XRD, FTIR dan XRF menunjukkan bahwa zeolit yang terbentuk merupakan zeolit Y yang memiliki gugus fungsional Si-O-Si/Al-O-Si dan cincin ganda dengan rasio SiO2/Al2O3 yaitu 3.

Kata kunci : Zeolit Y, Ampas Tebu, Kaleng Minuman Bekas, Metode Sol-Gel Hidrotermal

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : BAYU ANDIKA
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : MIPA Kimia (2022)
Tanggal disimpan : 11-01-2022 12:06
Terakhir diubah : 20-01-2022 21:40
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2313
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!