PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA CV PERCETAKAN ADI PRIMA MEDAN

Syarah Nurmazaya (2022), PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA CV PERCETAKAN ADI PRIMA MEDAN. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada CV Percetakan Adi Prima. penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 35 responden yang merupakan karyawan tidak tetap atau tenaga kerja lepas dari CV Percetakan Adi Prima. metode analisis data menggunakan persamaan regresi linier berganda, uji t serta koefisien determinasi ( R2). Hasil penelitian untuk persamaan, Y= 0,802 + 0,226 X1 +0,336 X2 +0,192 X3 , konstanta sebesar 802 adalah Produktivitas Kerja Karyawan pada saat variabel pengaruh Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja bernilai nol, koefisien regresi sebesar 0,226 X1 +0,336 X2 +0,192 X3 ,menunjukkan bahwa Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja Berpengaruh Positif Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan dan bila Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja meningkat satu satuan maka akan meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan sebesar 802. Hasil uji t, t sig < α 5% (0,000 < 0,05 ) maka dapat dinyatakan bahwa Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja berpengaruh signifikan terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada CV Percetakan Adi Prima. Hasil uji koefisien determinasi (R2) diperoleh 0,448 atau 44,8 % variabel Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja mempengaruhi Produktivitas Kerja Karyawan CV Percetakan Adi Prima dan sebesar 0,552 atau 55,2 % di pengaruhi oleh variabel lain yang tidak di teliti dalam penelitian ini.

Kata kunci : Lingkungan Kerja Disiplin Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Syarah Nurmazaya
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Manajemen (2022)
Tanggal disimpan : 14-12-2021 18:07
Terakhir diubah : 15-02-2022 15:01
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2166
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!