ANALISIS KREATIVITAS SISWA DALAM MEMBUAT KARYA SENI RUPA PADA MATERI KOLASE PEMBELAJARAN SENI BUDAYA DAN PRAKARYA DI KELAS IV SD NEGERI 1 MEURANDEH

Nurul Karimah tanjung (2021), ANALISIS KREATIVITAS SISWA DALAM MEMBUAT KARYA SENI RUPA PADA MATERI KOLASE PEMBELAJARAN SENI BUDAYA DAN PRAKARYA DI KELAS IV SD NEGERI 1 MEURANDEH . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Pada pembelejaran yang berlangsung di SD terdapat pembelajaran yang mengasah kreativitas siswa, salah satunya yaitu pembelajaran seni budaya dan prakarya. Menyadari pentingnya pengembangan kreativitas siswa maka, berdasarkan kondisi tersebut, penulis tertarik mengambil judul tentang “Analisis kreativitas siswa dalam membuat karya seni rupa pada materi kolase pembelajaran SBDP di kelas IV SDN 1 Meurandeh”.


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja bentuk kreativitas siswa dalam membuat karya seni rupa pada pembelajaran SBDP di kelas IV SDN 1 Meurandeh, serta untuk mengetahui kendala siswa dalam membuat kreativitas pada seni rupa di pembelajaran SBDP kelas IV SDN 1 Meurandeh.Metode yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa yang mengikuti pembelajaran seni budaya dan prakarya di SD Negeri 1 Meurandeh, Objek penelitian adalah kreativitas siswa yang terdapat pada pembelajaranseni budaya dan prakarya (SBDP).


Pada penelitian ini digunakan metodedokumentasi, wawancaradan observasi. Melalui pengamatan secara langsung dalam proses pembelajaran di dalam kelas diharapkan peneliti mendapatkan informasi yang lengkap sesuai yang dibutuhkan dalam penelitian ini. Instrumen  pengumpulan data yang digunakan pada kegiatan ini adalah lembar observasi.


Berdasarkan hasil penelitian tentang bentuk kreativitas siswa dalam membuat karya seni rupa pada materi kolase yaitu terlihat pada penggunaan berbagai macam bahan yang digunakan seperti biji-bijian, kacang-kacangan dan lainnya, siswa mengkombinasikan lebih dari tiga bahan pada kolase yang dikerjakan, membuat kolase dengan mandiri dan menggunakan gambar yang menarik serta bervariasi.Kendala siswa ketika mengerjakan kolase yaitu pada saat proses menempelkan bahan-bahan yang akan digunakan dan sulit dalam menyesuaikan bahan-bahan dengan bentuk kolase yang ada.


Peneliti mengharapkan kepada guru dalam mengajarkan materi kolase hendaknya menerapkan pembelajaran yang intensif menggunakan model yang variatif dengan sumber belajar yang beragam. Pengelolaan kelas yang intensif dan sumber belajar yang variatif dapat menumbuhkan semangat siswa dalam dan kepada dinas pendidikan dalam hal pembuatan karya seni rupa dengan berbagai teknik yang diajarkan di SD, pelaksanaan pembelajaran dengan metode dan media kreatif hendaknya dapat dilaksanakan. Penyelenggaraan kegiatan tersebut akan membantu guru dalam proses meningkatkan kemampuannya memberikan pelajaran yang efektif kepada siswa.

Kata kunci : Analisis, Kreativitas, Seni Rupa, Kolase

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Nurul Karimah tanjung
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : PGSD (2021)
Tanggal disimpan : 18-11-2021 18:02
Terakhir diubah : 25-11-2021 21:18
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2013
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!