ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL TEUNTRA ATOM KARYA THAYEB LOH ANGEN

Mutia Fajriana (2021), ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM NOVEL TEUNTRA ATOM KARYA THAYEB LOH ANGEN. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini membahas tentang Analisis Nilai Pendidikan Karakter dalam Novel Teuntra Atom Karya Thayeb Loh Angen. Rumusan masalah apa saja nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam Novel Teuntra Atom karya Thayeb Loh Angen. Tujuan penelitian mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan karakter yang terkandung dalam novel Teuntra Atom karya Thayeb Loh Angen. Metode yang digunkaan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah novel Teuntra Atom karya Thayeb Loh Angen. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi.Teknik analisis data dilakukan dengan langkah-langkah mendeskripsikan data, menganalisis data, mengklasifikasi data dan menyimpulkan data. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat sepuluh nilai pendidikan karakter yang ditemukan dengan pemerolehan data yang berbeda-beda yaitu, nilai religius (9), nilai toleransi (1), nilai kerja keras (3), nilai mandiri (1), nilai disiplin (2), nilai bersahabat/komunikatif (2), nilai cinta damai (3), nilai gemar membaca (7), nilai peduli lingkungan (3), dan nilai peduli sosial (7).Terdapat delapan nilai karakter yang tidak ditemukan yaitu, nilai demokratis, nilai kreatif, nilai jujur, nilai rasa ingin tahu, nilai semangat kebangsaan, nilai cinta tanah air, nilai menghargai prestasi dan nilai tanggung jawab.

Kata kunci : Nilai, Pendidikan Karakter, Novel, Teuntra Atom

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Mutia Fajriana
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Bahasa Indonesia (2021)
Tanggal disimpan : 11-11-2021 15:54
Terakhir diubah : 21-11-2021 15:21
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1943
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!