PENGARUH PERBEDAAN PADAT TEBAR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP BENIH IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS)

Maulida Riana (2021), PENGARUH PERBEDAAN PADAT TEBAR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP BENIH IKAN NILA (OREOCHROMIS NILOTICUS). Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Ikan nila (Oreochromis niloticus) merupakan salah satu komoditas perikanan budidaya air tawar yang memiliki prospek usaha yang menjanjikan. Saat ini, ikan nila telah tersebar ke negara beriklim tropis maupun subtropis, sedangkan pada wilayah beriklim dingin ikan nila tidak dapat hidup dengan baik.Budidaya ikan nila relatif tidak sulit dan memiliki beberapa keunggulan dalam budidaya seperti pertumbuhannya relatif cepat, mudah dikembangkan dan mudah beradaptasi.Penelitian ini bertujuan untukmengetahui perbedaan padat tebar terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup benih ikan nila (Oreochromis niloticus).Metode yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Satu faktor yaitu perbedaan padat tebar yang terdiri atas empat taraf yaitu P1: 5 ekor/wadah; P2: 15 ekor/wadah; P3: 25 ekor/wadah dan P4: 35 ekor/wadah, penelitian diulang 3 kali.Parameter yang diamati selama penelitian yaitu, kelangsungan hidup,pertumbuhan,pertumbuhan harian,pertumbuhan bobot mutlak,pertumbuhan panjang mutlak, Hasil dari perlakuan tersebut berpengaruh nyata terhadap kelangsungan hidup, pertumbuhan berat mutlak, pertumbuhan panjang mutlak dan laju pertumbuhan harian. Tingkat kelangsungan hidup terbaik diperlihatkan pada P1 yaitu 66,67% dan persetase terendah terdapat pada perlakuan P4 yaitu 47,62%. Pertumbuhan bobot mutlak yang terbaik terdapat pada P1 yaitu 5,04 gr dan pertumbuhan bobot mutlak terendah pada perlakuan P4 yaitu 2,24 gr. Pertumbuhan panjang mutlak menunjukan hasil yang terbaik di dapat pada P1 yaitu 1,06 cm, sedangkan pertumbuhan panjang mutlak terendah terdapat pada P4 yaitu 0,71 cm. Laju pertumbuhan harian yang terbaik terdapat pada P1 yaitu 16,81 gr dan laju pertumbuhan harian terendah terdapat pada perlakuan P4 yaitu 7,48 gr.

Kata kunci : ikan Nila, Padat Tebar, Pertumbuhan, Kelangsungan Hidup

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Maulida Riana
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Akuakultur/Budidaya Perairan (2021)
Tanggal disimpan : 22-10-2021 11:07
Terakhir diubah : 18-11-2021 09:55
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1786
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!