ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETANI GAMBIR DI DESA BANDAR BARU KECAMATAN SITELLU TALI URANG JEHE KABUPATEN PAKPAK BHARAT

MAWAR CANDRA BERUTU (2021), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PETANI GAMBIR DI DESA BANDAR BARU KECAMATAN SITELLU TALI URANG JEHE KABUPATEN PAKPAK BHARAT . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Studi ini bermaksud membahas tentang analisis faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan petani gambir di Desa Bandar Baru Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe Kabupaten Pakpak Bharat. Pendapatan petani gambir adalah pendapatan yang diperoleh dari kegiatan pengolahan tanaman gambir menjadi bahan baku yang dijual dengan harga yang berlaku pada pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui luas lahan, produksi, harga, jam kerja, dan biaya produksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani gambir di Desa Bandar Baru Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe Kabupaten Pakpak Bharat. Hasil studi menunjukkan bahwa variabel luas lahan tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani gambir di Desa Bandar Baru dengan nilai t-hitung sig, 0,723 > 0,005. Sedangan variabel produksi dengan nilai t-hitung sig, 0,000 < 0,005, variabel harga dengan nilai t-hitung sig, 0,003 < 0,005, variabel jam kerja dengan nilai t-hitung sig, 0,000 < 0,005, dan variabel biaya produksi dengan nilai t-hitung sig, 0,000 < 0,005. Artinya bahwa variabel produksi, harga, jam kerja, dan biaya produksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan petani gambir di Desa Bandar Baru Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe Kabupaten Pakpak Bharat.

Kata kunci : Luas lahan, Produksi, Harga, Jam kerja, Biaya produksi, dan Pendapatan petani gambir

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : MAWAR CANDRA BERUTU
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Ekonomi Pembangunan (2021)
Tanggal disimpan : 08-07-2021 12:09
Terakhir diubah : 11-07-2021 20:01
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1415
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!