ANALISIS KESESUAIAN BUKU SISWA KURIKULUM 2013 KELAS V PADA TEMA 5 EKOSISTEM DENGAN KONSEP PENDEKATAN SAINTIFIK

Imel fierera (2021), ANALISIS KESESUAIAN BUKU SISWA KURIKULUM 2013 KELAS V PADA TEMA 5 EKOSISTEM DENGAN KONSEP PENDEKATAN SAINTIFIK. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Permendikbud No.65 Tahun 2013 tentang Standar Proses, Kurikulum 2013 menggunakan pendekatan ilmiah (saintifik) sebagai pendekatan pokok yang perlu diperkuat dengan pembelajaran berbasis penyingkapan, pembelajaran berbasis penelitian, dan pembelajaran berbasis proyek. Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui kesesuaian buku siswa kelas V Tema 5 ekosistem dengan konsep pendekatan saintifik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dan metode analisis konten. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Dalam penelitian ini analisis data yang digunakan adalah analisis isi (content analysis). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa buku siswa kelas V tema 5 “Ekosistem” ada beberapa kegiatan pembelajaran yang belum sesuai dengan konsep pendekatan saintifik, karena tidak terdapat konsep pendekatan saintifik yang utuh. Adapun yang sesuai dengan konsep pendekatan saintifik dalam buku siswa kelas V tema 5 “Ekosistem” pada subtema 1 meliputi pembelajaran 1 dan 6. Pada subtema 2 meliputi pembelajaran 1. Pada subtema 3 meliputi pembelajaran 1 dan 2. Adapun saran dalam penelitian ini yaitu kepada pemerintah agar lebih memperhatikan dalam memilih bahan ajar terutama buku yang lebih mendukung kepada pendekatan saintifik.

Kata kunci : Buku Siswa, Kurikulum 2013, Pendekatan Saintifik.

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Imel fierera
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : PGSD (2021)
Tanggal disimpan : 22-04-2021 12:10
Terakhir diubah : 22-06-2022 15:30
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1221
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!