ANALISIS BUTIR SOAL UJIAN SEMESTER GANJL KELAS V SD NEGERI 2 KEBUN LAMA TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Sri Purnama Sari (2021), ANALISIS BUTIR SOAL UJIAN SEMESTER GANJL KELAS V SD NEGERI 2 KEBUN LAMA TAHUN PELAJARAN 2019/2020. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

             Butir soal adalah kumpulan dari beberapa soal-soal yang di sajikan pengajar. Sedangkan soal merupakan kumpulan dari pertanyan-pertanyaan yang menuntut jawaban. Pemilihan soal yang sesuai adalah salah satu faktor yang berperan penting dalam proses keberhasilan pembelajaran.


            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas butir soal yang di buat oleh tim guru SD Negeri 2 Kebun Lama pada mata pelajaran Matematika, Bahasa Indonesia, PKn, IPA, dan IPS. Kulitas butir soal yang baik di lihat dari elmen analisis butir soal ujian (1) Reliabilitas butir soal, (2) Validitas butir Soal, (3) Tingkat kesukaran butir soal, dan (4) Daya Pembeda butir soal.


            Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Sampel penelitian ini menggunakan teknik sampling, dengan jumlah sampel adalah 24 siswa kelas 5 SD Negeri 2 Kebun Lama. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, pemaparan data dan penarikan kesimpulan.


            Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) semua butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran matematika sesuai dengan materi yang di ukur berdasarkan Kompetensi Dasar dan Indikator dan semua butir soal valid sesuai dengan validitas isi. (2) 19 dari 25 butir soal pilihan ganda dan 10 dari 10 soal uraian pada mata pelajaran matematika valid. (3) Instrumen butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran matematika reliabilitas.(4) Daya pembeda dari 25 soal pilihan ganda pada mata pelajaran matematika terdapat 16 butir soal yang baik dan 9 butir soal yang jelek. (5) Daya pembeda dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran matematika semua soal baik. (6) Tingkat kesukaran dari 25 butir soal pada mata pelajaran matematika terdapat 14 soal sedang dan 11 soal sulit (7) Tingkat kesukaran dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran matematika terdapat 9 soal sedang dan 1 soal sulit. (8) semua butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran bahasa indonesia sesuai dengan materi yang di ukur berdasarkan Kompetensi Dasar dan Indikator dan semua butir soal valid sesuai dengan validitas isi. (9) 21 dari 30 butir soal pilihan ganda dan 9 dari 10 soal uraian pada mata pelajaran bahasa indonesia valid. (10) Instrumen butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran bahasa indonesia reliabilitas.(11) Daya pembeda dari 30 soal pilihan ganda pada mata pelajaran bahasa indonesia terdapat 21 butir soal yang baik dan 9 butir soal yang jelek. (12) Daya pembeda dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran bahasa indonesia terdapat 7 butir soal baik dan 3 butir soal jelek. (13) Tingkat kesukaran dari 30 butir soal pada mata pelajaran bahasa indonesia terdapat 19 butir soal sedang dan 11 butir soal sulit (14) Tingkat kesukaran dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran bahasa indonesia terdapat 3 soal sedang dan 7 soal sulit. (15) semua butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran pkn sesuai dengan materi yang di ukur berdasarkan Kompetensi Dasar dan Indikator dan semua butir soal valid sesuai dengan validitas isi. (16) 25 dari 30 butir soal pilihan ganda dan 7 dari 10 soal uraian pada mata pelajaran pkn valid. (17) Instrumen butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran pkn reliabilitas.(18) Daya pembeda dari 30 soal pilihan ganda pada mata pelajaran pkn terdapat 22 butir soal yang baik dan 8 butir soal yang jelek. (19) Daya pembeda dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran pkn terdapat 5 butir soal baik dan 5 butir soal jelek. (20) Tingkat kesukaran dari 30 butir soal pada mata pelajaran pkn terdapat 16 butir soal sedang dan 14 butir soal sulit (21) Tingkat kesukaran dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran pkn terdapat 6 butir soal sedang dan 4 butir soal sulit. (22) semua butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran ipa sesuai dengan materi yang di ukur berdasarkan Kompetensi Dasar dan Indikator dan semua butir soal valid sesuai dengan validitas isi. (23) 13 dari 10 butir soal pilihan ganda dan 10 dari 10 soal uraian pada mata pelajaran ipa valid. (24) Instrumen butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran ipa reliabilitas.(25) Daya pembeda dari 23 soal pilihan ganda pada mata pelajaran ipa terdapat 13 butir soal yang baik dan 10 butir soal yang jelek. (26) Daya pembeda dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran ipa terdapat 7 butir soal baik dan 3 butir soal jelek. (27) Tingkat kesukaran dari 23 butir soal pada mata pelajaran ipa terdapat 15 soal sedang dan 8 soal sulit (28) Tingkat kesukaran dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran ipa terdapat 4 soal sedang dan 7 soal sulit. (29) semua butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran ips sesuai dengan materi yang di ukur berdasarkan Kompetensi Dasar dan Indikator dan semua butir soal valid sesai dengan validitas isi. (30) 24 dari 30 butir soal pilihan ganda dan 10 dari 10 soal uraian pada mata pelajaran matematika valid. (31) Instrumen butir soal pilihan ganda dan uraian pada mata pelajaran matematika reliabilitas.(32) Daya pembeda dari 30 soal pilihan ganda pada mata pelajaran ips terdapat 18 butir soal yang baik dan 12 butir soal yang jelek. (33) Daya pembeda dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran ips terdapat 5 butir soal baik dan 5 butir soal jelek. (34) Tingkat kesukaran dari 30 butir soal pada mata pelajaran ips terdapat 17 soal sedang dan 13 soal sulit (35) Tingkat kesukaran dari 10 butir soal uraian pada mata pelajaran ips terdapat 3 soal sedang dan 7 soal sulit.


      Peneliti mengharapkan kepada semua tim guru yang menyusun soal ujian untuk memeriksa kembali soal yang baik dan sesuai kemampuan peserta didik, sesuai dengan yang telah di ajarkan agar peserta didik mampu menjawab butir soal yang sudah di susun.

Kata kunci : Analisis, Butir soal ujian

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Sri Purnama Sari
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : PGSD (2021)
Tanggal disimpan : 16-02-2021 11:25
Terakhir diubah : 22-10-2021 21:05
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=961
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!