ANALISIS GAYA BAHASA KIASAN DALAM KUMPULAN CERPEN RED JEWEL OF SOUL KARYA SINTA YUDISIA

SRY ELLY RAMADHANI (2019), ANALISIS GAYA BAHASA KIASAN DALAM KUMPULAN CERPEN RED JEWEL OF SOUL KARYA SINTA YUDISIA . Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul “Analisis Gaya Bahasa Kiasan dalam Kumpulan Cerpen
Red Jewel of Soul Karya Sinta Yudisia. Rumusan masalah penelitian ini adalah
bagaimanakah penggunaan gaya bahasa kiasan dalam kumpulan cerpen Red Jewel
of Soul karya Sinta Yudisia? Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan
penggunaan gaya bahasa kiasan dalam kumpulan Red Jewel of Soul karya Sinta
Yudisia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan
menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini
adalah kumpulan cerpen Red Jewel of Soul karya Sinta Yudisia terdiri dari 11
judul dengan 176 halaman, kesebelas judul tersebut dijadikan sebagai data.
Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Teknik
analisis data yang digunakan dalam penelitian ini antara lain dengan membaca dan
memahami isi dari setiap judul, mencatat kata atau kalimat, menganalisis,
mengelompokkan, dan pemberian kesimpulan yang berkaitan dengan penggunaan
gaya bahasa kiasan. Hasil analisis yang telah didapatkan dalam kumpulan cerpen
Red Jewel of Soul karya SintaYudisia adalah berjumlah 8 jenis gaya bahasa
kiasan. Keseluruhan data yang peneliti dapatkan berjumlah 123 kata dan kalimat
yang mengandung gaya bahasa. Jenis-jenis gaya bahasa kiasan tersebut antara
lain, 30 data simile, 20 data metafora, 63 data personifikasi, 2 data eponim, 3 data
epitet, 3 data antonomasia, 1 data sarkasme, dan 1 data sinisme. Gaya bahasa
kiasan yang paling dominan muncul dalam kumpulan cerpen tersebut adalah gaya
bahasa personifikasi.

Kata kunci : Kata Kunci: gaya bahasa kiasan, kumpulan cerpen, analisis

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : SRY ELLY RAMADHANI
Fakultas : Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan
Program.Studi : Pendidikan Bahasa Indonesia (2019)
Tanggal disimpan : 02-03-2020 10:38
Terakhir diubah : 02-03-2020 10:38
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2019
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=477
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!