ANALISA PENERAPAN MANAJEMEN WAKTU PADA PROYEK REHABILITASI TERMINAL PENUMPANG TIPE A KOTA LANGSA

Nurullidia Rahmi (2022), ANALISA PENERAPAN MANAJEMEN WAKTU PADA PROYEK REHABILITASI TERMINAL PENUMPANG TIPE A KOTA LANGSA. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penerapan manajemen waktu sangat diperlukan dalam pekerjaan proyek untuk memastikan jadwal penyelesaian pekerjaan konstruksi sesuai dengan penerapan. Pada proyek pembangunan Rehabilitasi Terminal Penumpang Tipe A merupakan suatu proyek yang sangat komplek sehingga diperlukan penerapan manajemen waktu yang baik. Penelitian ini membahas tentang pelaksanaan seperti apa yang dilaksanakan oleh perusahaan kontraktor sekaligus mengevaluasikan penerapan manajemen waktu pada proyek Rehabilitasi Terminal Penumpang Tipe A. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi perusahaan kontraktor dengan menggunakan metode CPM ( Critical Path Method ). Data diperoleh dari hasil wawancara serta obsevasi langsung ke lapangan. Adapun metode penelitian ini dilakukan dengan menggunakan diagram network planning. Analisa disimpulkan bahwa penerapan manajemen waktu yang ada pada proyek Rehabilitasi Terminal Penumpang Tipe A Kota Langsa belum optimal dapat dilihat menggunakan diagram CPM untuk proyek ini diketahui ada 32 item pekerjaan dan mengalami penambahan waktu dalam pelaksanaan proyek, serta diketahui jalur kritis yaitu di pekerjaan E (Pekerjaan Pendahuluan), F (Pekerjaan Dinding dan Unit loket), AD (Pekerjaan Rangka Baja IWF), AE ( Pekerjaan ACP dan Atap Genteng Metal Galbalum), AF ( Pekerjaan Marka, Signage dan rambu-rambu), pada penerapan manajemen waktu yang belum optimal ini disebabkan beberapa faktor yaitu keterlambatan material, dan peralatan.




Kata kunci : Manajemen Waktu, CPM, Jalur Kritis

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Nurullidia Rahmi
Fakultas : Fakultas Teknik
Program.Studi : Teknik Sipil (2022)
Tanggal disimpan : 29-08-2022 10:24
Terakhir diubah : 14-09-2022 10:53
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=3223
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!