ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PEDAGANG DI PASAR TRADISIONAL KOTA LANGSA

ANDRIAN ROZAN MARZ (2022), ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENDAPATAN PEDAGANG DI PASAR TRADISIONAL KOTA LANGSA. Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modal, jam kerja, dan lama usaha terhadap pendapatan pedagang di pasar tradisional Langsa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 79 responden. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t, uji F, dan analisis koefisien determinasi. Persamaan regresi dalam penelitian ini Y = 3,021 + 0,318X1 + 0,256X2 + 0,844X3. Hasil penelitian ini yaitu modal berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pedagang tradisional di Kota Langsa, dimana dari uji t diperoleh nilai t sig. 0,022 < 0,05. Jam kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pedagang tradisional di Kota Langsa, dimana dari uji t diperoleh nilai t sig. 0,035 < 0,05. Lama usaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pedagang tradisional di Kota Langsa, dimana dari uji t diperoleh nilai t sig. 0,031 < 0,05. Modal, jam kerja dan lama usaha secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan pedagang tradisional di Kota Langsa, dimana dari uji F diperoleh nilai F sig. 0,023 < 0,05. Dari analisis koefisien determinasi diketahui bahwa modal, jam kerja dan lama usaha mempengaruhi pendapatan pedagang di pasar tradisional Langsa sebesar 50,2%, sedangkan 49,8% lainnya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata kunci : pendapatan, modal, jam kerja, dan lama usaha

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : ANDRIAN ROZAN MARZ
Fakultas : Fakultas Ekonomi
Program.Studi : Ekonomi Pembangunan (2022)
Tanggal disimpan : 28-01-2022 16:18
Terakhir diubah : 25-02-2022 09:49
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2022
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=2396
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!