PENGARUH PERENDAMAN EKSTRAK DAUN CENGKEH (SYZYGIUM AROMATICUM) TERHADAP DAYA TETAS TELUR IKAN PERES (OSTEOCHILUS KAPPENI)

Khaiyyum Ihza Azizi (2021), PENGARUH PERENDAMAN EKSTRAK DAUN CENGKEH (SYZYGIUM AROMATICUM) TERHADAP DAYA TETAS TELUR IKAN PERES (OSTEOCHILUS KAPPENI). Skripsi, Universitas Samudra.

ABSTRAK

Ikan Peres (Ostechilus kappeni) adalah salah satu spesies ikan air tawar  yang berasal dari perairan Danau Laut Tawar dan tergolong komoditas air tawar yang sangat potensial dikembangkan di Kabupaten Aceh Tengah. Budidaya Ikan Peres telah mulai dilakukan di keramba jaring apung di Danau Laut Tawar, namun benih masih mengandalkan pasokan dari alam. Akan  tetapi Kondisi saat ini di alam telah terjadi tingkat eksploitasi yang cukup tinggi terhadap Ikan Peres (Osteochilus kappeni) disebabkan karena permintaan akan konsumsi yang terus meningkat Penyebab lain masih rendahnya tingkat penetasan telur sampai dengan tingkat kelangsungan hidup larva dikarenakan telur yang dihasilkan sering sekali terkena serangan mikroba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis ekstrak daun cengkeh yang tepat dalam meningkatkan daya tetas telur dan kelangsungan hidup ikan peres.


Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah rencangan acak lengkap (RAL) yang terdiri 4 perlakuan 3 ulangan. Perlakuan ini dengan memberikan dosis ekstrak daun cengkeh yang berbeda di dalam air pada wadah penelitian yaitu kontrol (P0), 5ml (P1), 7ml (P2), 9ml (P3). parameter yang diamati merupakan prersentase Daya Tetas, Abnormalitas Larva, dan Tingkat kelangsungan hidup.


Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukan bahwa pemberian ekstrak daun cengkeh  berbeda  nyata  pada daya tetas telur dan  tingkat kelangsungan hidup. sedangkan untuk abnormalitas ikan  peres (Osteochilus kappeni) perlakuan ekstrak daun cengkeh tidak berbeda nyata, dengan menggunakan dosis 9 ml  Pada presentase daya tetas telur terbaik sebesar 93,33%. presentase abnormalitas larva terbaik sebesar 3,33% dan presentase tingkat kelangsungan hidup tertinggi sebesar P4 sebesar 100%.

Kata kunci : daya tetas telur, ekstrak daun cengkeh, ikan peres

File ::(login required)
Tipe Items : Skripsi
Penulis/Penyusun : Khaiyyum Ihza Azizi
Fakultas : Fakultas Pertanian
Program.Studi : Akuakultur/Budidaya Perairan (2021)
Tanggal disimpan : 15-10-2021 13:33
Terakhir diubah : 27-12-2021 16:06
Penerbit : Langsa, Universitas Samudra, 2021
URI : https://etd.unsam.ac.id/detail.php?id=1774
Root : https://www.unsam.ac.id
Kembali ke atas!